Jumat, 29 Maret 2019

Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 9 Subtema 2 Pembelajaran 1 Hal 59-65

KUNCI JAWABAN KELAS 5 TEMA 9 SUBTEMA 2

PEMBELAJARAN 1 IKLAN ELEKTRONIK HALAMAN 59, 60, 63, 65

Tema 9 kelas 5
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 59

jawaban tema 9 kelas 5




Kamu sudah memahami berbagai bentuk iklan elektronik. Sekarang, coba silakan kamu pilih satu bentuk iklan elektronik yang sudah kamu pelajari sebelumnya. Buatlah contoh iklan elektronik. Segera cantumkan naskah iklannya jika iklan yang kamu pilih iklan radio atau iklan televisi. Kemudian, kamu tuliskan skrip dan papan ceritanya. Jika kamu memilih iklan internet, tempelkan iklan pada lembaran kertas. Selanjutnya, buat kesimpulan isi dari iklan elektronik yang telah kamu buat. Tuliskanlah segera kesimpulan di bawah naskah iklan, skrip dan papan cerita, atau gambar iklan yang telah kamu buat. Presentasikanlah hasil berlatihmu dalam mengidentifikasikan iklan elektronik di depan kelas. Kumpulkan hasilnya kepada Bapak/Ibu guru untuk segera dinilai.

Contoh Iklan Elektronik
(Iklan Radio, Iklan Televisi, atau iklan internet)
(siapnge.com)
Merek : Siap nge.com
Media : Internet
Waktu : detik

Iklan
Iklan di atas merupakan iklan internet jenis banner. 

Kesimpulan
Iklan "Siap nge.com adalah iklan internet jenis banner. Iklan internet jenis banner yaitu iklan pada papan iklan mini yang tersebar pada sebuah halaman web. Isi iklan internet tersebut adalah tentang layanan jasa penyediaan nama domain internet yang unik serta mudah diingat.

Kunci Jawaban Halaman 60
isi tema 9 kelas 5




Kamu sudah memahami tentang berbagai bentuk sebuah iklan elektronik, salah satunya tentang iklan televisi. Sekarang, kamu pilihlah salah satu jenis iklan di televisi yang menarik menurutmu. Kemudian tuangkan kembali benda yang diiklankan dalam televisi tersebut yang kamu anggap menarik dalam bentuk gambar iklan. Buatlah gambar dengan semenarik mungkin pada kotak di bawah ini.

Hasil Kreasiku Menggambar Benda yang Ada dalam Iklan Televisi
(tribunnews.com, spekharga.com, kumparan.com, vivo.com)
Kunci Jawaban Halaman 63




Buatlah segera kesimpulan tentang materi yang berdasarkan uraian di atas. Buatlah sebuah kesimpulan dalam sebuah bentuk bagan tentang materi lengkap dengan jenis-jenis materi yang berdasarkan komponen penyusunnya serta dengan contohnya. Dan bentuk bagan seperti contoh di bawah ini

Kesimpulan dalam bentuk bagan tentang materi berdasarkan komponen penyusunnya
kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 63
(buku.kemdikbud.go.id)
Kunci Jawaban Halaman 65

Kamu bisa menuliskan laporan pada kolom berikut.

Laporan Hasil Percobaan :
Anggota Kelompok : ...........
Percobaan yang dilakukan : Zat campuran Homogen dan zat campuran heterogen
Alat dan bahan percobaan : Gelas plastik transparan, sendok plastik, Air, Gula putih, kopi bubuk

Hasil percobaan :
Perbedaan antara larutan Gula dan larutan Kopi
a. Sifat larutan gula
Sifat dari larutan gula adalah tercampur sempurna
b. Sifat larutan Kopi
Sifat dari larutan kopi adalah tidak tercampur sempurna

Kesimpulan :
Larutan gula merupakan zat campuran homogen, sedangkan larutan kopi merupakan zat campuran heterogen

Hal 65-66⏩
⏪Hal 53

Jejak Pemuda Pembangun Desa Hal 216

JEJAK PEMUDA PEMBANGUN DESA

AKU CINTA MEMBACA KELAS 6 TEMA 9 HALAMAN 216

Kelas 6 tema 9
(buku.kemdikbud.go.id)
Fatih sedang menyapu halaman rumahnya yang ada di Desa Hargotirto, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Saat itulah ia melihat seorang pemuda muncul membawa tas ransel besar dari ujung jalan.
m
"Wah, mas Iwan sudah pulang!" sorak Fatih. Ia berlari menghampiri pemuda itu. Mas Iwan adalah tetangga Fatih. Ia sejak lama dikenal warga sebagai pemuda yang baik dan pintar. Mas Iwan tidak pelit berbagi ilmu. Sebelum kuliah di kota, ia sering mengajari Fatih dan kawan-kawan pelajaran sekolah.

"Halo, Fatih!" sapa mas Iwan ramah
"Mas Iwan apa kabar? Kuliahnya bagaimana, mas?" balas Fatih bertanya.
"Kabar saya baik. Sekarang saya sudah lulus. Jadi, saya kembali  ke sini." jawab mas Iwan
"Selamat, ya mas!" ucap Fatih. "Mas tidak lanjut kerja di kota?"
"Mas Iwan tersenyum." Saya mau menetap dan bekerja di sini." jelas mas Iwan sambil melihat jam tangan. "Maaf, ya Fatih! saya sedang buru-buru. Saya hendak pulang dulu bertemu Ayah dan Ibu," pamit mas Iwan, Fatih Mengangguk.

Saat ayahnya pulang, Fatih berkata kepada ayahnya, "Tadi Fatih melihat mas Iwan sudah pulang, Ayah. Katanya ia mau menetap di desa ini, masak jauh-jauh sekolah di kota, mas Iwan kembali lagi ke desa kecil ini? Padahal konon di kota banyak pekerjaan yang berpenghasilan tinggi, kan Ayah?"

Ayah tersenyum lalu duduk di samping Fatih. "Kamu tahu peternakan Kambing Etawa yang ada di desa ini?"

"Tahu Ayah. Memangnya kenapa dengan peternakan itu?" Tanya Fatih penasaran.

"Peternakan itu dirintis oleh mas Iwan dan beberapa warga desa ini. Dulu, kambingnya masih kecil, tetapi sekarang sudah bisa menghasilkan susu kambing murni yang banyak dicari orang," jelas Ayah. "Selain itu, mas Iwan juga mengelola kebun sayur organik. Sayur organik adalah sayur yang ditumbuhkan dan dipupuk tanpa menggunakan zat kimia, jadi lebih sehat!"

"Wah, mas Iwan masih mudah sudah punya peternakan dan kebun sendiri, ya Yah!" ucap Fatih kagum.

Ayah melanjutkan, "Tidak hanya itu. Dengan ilum yang didapat saat kuliah, mas Iwan juga membuat budidaya jamur tiram di desa ini. Ia mengajak warga sekitar untuk mengelolanya, sehingga pendapatan mereka sehari-hari meningkat. Akibatnya warga jadi terbantu untuk menyekolahkan anak-anak mereka dan memenuhi kebutuhan lainnya. Hebat, kan?"

Fatih tidak menyangka, ternyata di desanya masih banyak hal yang bisa dikembangkan untuk meningkatkan pendapatan warganya.

"Nanti, mas Iwan juga mau membuka perpustakaan kecil agar kamu dan teman-temanmu dapat memanfaatkannya," kata Ayah lagi.

Fatih bertambah kagum. Ternyata mas Iwan benar-benar memanfaatkan ilmu yang dimilikinya untuk membangun desa mereka.

"Fatih ingin seperti mas Iwan yang membangun desa kita, Ayah," kata Fatih.

"Pasti bisa, Fatih. Kamu hanya perlu terus belajar. Mau kerja di kota atau di desa, yang penting jadilah berguna bagi bangsa dan negara ini," nasihat Ayah sambil tersenyum
Disadur dari Nusantara Bertutur, Kompas, Minggu 3 September 2017

Kunci Jawaban Halaman 216
Tema 9 kelas 6 halaman 216






Sebuah cerita dapat menggambarkan perbedaan latar atau tempat pada awal cerita dengan akhir cerita. Gambarkanlah situasi latar atau tempat cerita pada awal cerita dan pada akhir cerita berdasarkan cerita yang kamu baca. Jelaskanlah perbedaan tersebut.

Tempat di awal cerita :
Halaman depan rumah Fatih.
Sebuah halaman depan rumah khas perkampungan, yang rimbun dan banyak pohon peneduh. 
aku cinta membaca tema 9 kelas 6 hal 216
(destaman.blogspot.com/rumahanda.net)
Tempat di akhir cerita :
Ruang keluarga Fatih.
Ruang tempat Fatih, Ibu, Ayah dan saudara Fatih berkumpul dan bersantai setelah seharian beraktivitas.
kunci jawaban kelas 6 tema 9 aku cinta membaca halaman 216 - jawabantematik.blogspot.com
(dapurindonesia.web.id)
Jelaskan tokoh utama dan wataknya menurut cerita di atas dalam sebuah paragraf.
Mas Iwan adalah seorang pemuda dari Desa Hargotirto, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Dia adalah seorang pemuda yang baik cerdas, cekatan dan ringan tangan, serta mempunyai dedikasi tinggi untuk memajukan desa tempat tinggalnya. Dia mulai mewujudkan cita-citanya satu demi satu, mulai dari peternakan kambing etawa, kebun sayur organik, budidaya jamur, hingga perpustakaan kecil desa.

Bagaimanakah jalan cerita di atas? Jelaskan dalam satu paragraf
Fatih sedang menyapu halaman rumah saat mas Iwan tetangganya pulang dari kota setelah lulus kuliah. Fatih sangat senang bertemu dengan mas Iwan, sebab mas Iwan orangnya baik, cerdas, peduli dengan sesama, ringan tangan serta ramah. Fatih sempat heran, kenapa mas Iwan kembali ke kampung, bukan bekerja di kota yang menurut Fatih mudah mendapat pekerjaan. Mas Iwan kembali ke kampung halaman karena mempunyai cita-cita untuk memajukan kampung halamannya. Fatih makin mengerti tentang aktivitas-aktivitas mas Iwan setelah mendapat penjelasan saat Fatih bertemu dengan ayah Fatih.

Nilai apa sajakah yang dapat kamu simpulkan dari cerita di atas?
Nilai suka bekerja keras, rela berkorban, memberi pertolongan orang lain, nilai cinta tanah air, gemar melakukan kegiatan kemanusiaan, saling mencintai sesama manusia

Kamis, 28 Maret 2019

Riri Tidak Iri Lagi Kelas 6 Tema 9 Hal 212-213

RIRI TIDAK IRI LAGI KELAS 6 TEMA 9

AKU CINTA MEMBACA HALAMAN 212-213

kunci jawaban tema 9 kelas 6 halaman 212-213 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 212

Ayo Menulis
Setelah membaca cerita di atas, lakukanlah kegiatan berikut.
Jelaskanlah tokoh utama dan wataknya menurut cerita di atas dalam sebuah paragraf dengan menggambarkannya pada awal cerita dan pada akhir cerita menggunakan kotak berikut. Jelaskanlah perubahan yang terjadi pada tokoh utama pada cerita di atas.

Tokoh utama pada awal cerita :
Pada awal cerita Riri merasa sebal dengan ibunya. Menurut Riri ibu bertindak dengan tidak adil terhadap dirinya. Riri merasa ibunya lebih sayang dan perhatian terhadap adiknya daripada terhadap Riri. Sehingga Riri mempunyai sifat selalu iri dengan adiknya.

Tokoh utama pada akhir cerita :
Pada akhir cerita Riri sadar akan kesalahannya, setelah mengetahui makna sebenarnya dari keadilan. Riri kemudian meminta maaf kepada ibu dan adiknya. Riri sudah menghilangkan sifat iri di hatinya.

Pernahkah kamu menjumpai seseorang yang memiliki watak yang mirip dengan watak tokoh utama tersebut? Jika ada, ceritakanlah.

Ada. Saya sendiri. Dahulu saya suka iri dengan kakak yang selalu mendapat uang saku sekolah lebih banyak daripada saya sendiri. Namun setelah ayah menjelaskan kalau kakak mendapat uang saku sekolah lebih banyak, karena untuk biaya transport ke sekolah. Kakak ke sekolah selalu naik angkutan umum. Sekolah kakak lebih jauh dari sekolah saya, dan saya ke sekolah selalu diantar ayah atau ibu. Setelah mengerti saya meminta maaf kepada ayah, ibu dan kakak.

Di manakah latar belakang cerita tersebut?
Di rumah Riri, tepatnya di ruang makan

Kunci Jawaban Halaman 213

Pernahkah kamu punya pengalaman langsung atau menonton film dengan latar belakang cerita yang sama dengan cerita di atas? Jika iya, ceritakanlah seperti apa latar belakang tempat itu.
Ya, pernah. Latar belakang ceritanya sama, yaitu di ruang makan/dapur. Ruang makan dengan sebuah meja dan beberapa kursi sebagai tempat duduk saat makan. Ada lemari tempat menyimpan makanan, ada juga lemari es untuk menyimpan sayuran, buah maupun kue.

Bagaimana jalan cerita di atas? Jelaskanlah dalam satu paragraf.
Sejak Riri punya adik, wajah Riri selalu cemberut, hal ini karena Riri merasa ibunya bersikap tidak adil terhadap dirinya, dan terlalu sayang serta memperhatikan adiknya. Setiap permintaan adiknya selalu dituruti, seperti membeli boneka. Riri menganggap keadilan adalah segala sesuatu harus diberikan dengan porsi yang sama. Kalau adiknya dibelikan boneka, maka Riri harus dibelikan boneka juga. Mengetahui hal tersebut dengan bijaksana ibu memberi pengertian Riri dengan menyajikan makanan untuk Riri sama dengan adiknya, yaitu berupa bubur. Tentu saja Riri tidak mau, dan akhirnya menyadari kesalahannya dan meminta maaf kepada ibu dan adiknya.

Nilai apa sajakah yang dapat kamu simpulkan dari cerita di atas?
Selalu bersyukur, menghormati keputusan orang tua/ibu, keadilan, kasih sayang terhadap adik/saudara, berjiwa besar dengan berani meminta maaf atas kesalahannya,


Rabu, 27 Maret 2019

Kerukunan Kelas 5 Tema 9 Hal 45-48

KERUKUNAN KELAS 5 TEMA 9

SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 6 HALAMAN 45, 46, 47, 48

Apa menurutmu kerukunan itu? apakah gambar di atas mencerminkan kerukunan? Tuliskan pendapatmu mengenai gambar di atas pada kolom berikut
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 45

Ayo Mengamati
Apakah menurutmu kerukunan itu? Apakah gambar yang ada di atas mencerminkan kerukunan? Tuliskanlah pendapatmu mengenai gambar di atas tersebut pada kolom di bawah ini.
Jawaban :
Kerukunan adalah kesepakatan dalam perbedaan-perbedaan yang ada dan menjadikan perbedaan itu sebagai titik tolak untuk membina kehidupan sosial yang saling pengertian serta menerima dengan ketulusan hati yang penuh keikhlasan. jawabantematik.blogspot.com

Gambar di atas menunjukkan orang-orang dengan pakaian adat masing-masing, mereka saling menunjukkan raut wajah senang dan ramah. Mereka saling menghargai keragaman. Jadi, gambar di atas menunjukkan/mencerminkan kerukunan

Kunci Jawaban Halaman 46

Ayo Berlatih
Apa saja wujud perilakumu untuk dapat hidup rukun sebagai warga masyarakat? Tuliskan dalam kolom berikut ini
Jawaban :
  1. Turut serta bekerja bakti membersihkan lingkungan sekitar
  2. Menyapa dan tersenyum saat berjumpa dengan teman/tetangga di jalan
  3. Membantu tetangga yang mengadakan hajatan
  4. Menghargai dan menghormati tetangga yang berbeda agama
  5. Turut aktif dalam kegiatan warga masyarakat
Kunci Jawaban Halaman 47

Ayo Mengamati
Hidup rukun juga harus diwujudkan antarumat beragama. Di Indonesia ada enam agama, yaitu islam, kristen, katolik, hindu, buddha, dan konghucu. Banyak imbauan dan ajakan dari pemerintah untuk hidup rukun dan damai antarumat beragama. Perhatikan gambar berikut.
Apakah gambar di atas merupakan bentuk suatu iklan? Tuliskan pendapatmu pada kolom berikut
(buku.kemdikbud.go.id)
1. Apakah gambar yang ada di atas merupakan bentuk suatu iklan? Tuliskanlah pendapatmu pada kolom di bawah ini.
    Jawaban : 
Ya, gambar tersebut merupakan bentuk iklan. Iklan pada gambar tersebut berisi pengumuman suatu lomba yang diadakan Kementerian Agama Republik Indonesia. Adapun tujuan iklan tersebut adalah untuk menarik perhatian masyarakat luas agar mau mengikuti lomba.

Kunci Jawaban Halaman 48

2. Carilah iklan pada media cetak. Kemudian, tempelkan pada kolom berikut.
contoh iklan media cetak - jawabantematik.blogspot.com
(exodusadvertising.com)
tema 9 kelas 5 - jawabantematik.blogspot.com
(toscaworld.com)
3. Apa saja isi iklan dari media cetak yang kamu tempel di atas? Tuliskan pada kolom berikut ini
    Jawaban :
Pada gambar 1
Menunjukkan iklan tentang Mie instan. Dengan unsur-unsur iklan berupa :
  • Nama produk : Indomie
  • Gambar menarik : Beberapa orang dengan gambar riang gembira dengan latar belakang beberapa tempat di Indonesia
  • Kalimat iklan : Seleraku... Indomie.... Mie Instan
  • Keunggulan produk : Satu selera untuk semua
  • Alamat iklan : Indofood
Pada gambar 2
Menunjukkan iklan tentang makanan. Dengan unsur-unsur iklan berupa :
  • Nama produk : Ayam bakar konag
  • Gambar menarik : berupa masakan nasi ayam bakar
  • Kalimat iklan : Ayam bakar konag. Coming Soon
  • Keunggulan produk : Kelezatan makanan ayam bakar
  • Harga produk : Rp. 25.000/box
  • Alamat pengiklan : Konag
Hal 53⏩
⏪Hal 43

Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 9 Subtema 1 Pembelajaran 5 Hal 36-42

KUNCI JAWABAN KELAS 5 TEMA 9

SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 5 HALAMAN 36, 37, 38, 41, 42

apa saja unsur-unsur yang ada pada iklan di atas?
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 36

Ayo Mengamati
Amatilah segera iklan berikut
kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 36
(buku.kemdikbud.go.id)
1. Apa saja unsur-unsur yang sudah ada pada iklan di atas?
    Jawaban :
  • Nama Produk
  • Gambar yang menarik
  • Kalimat iklan
  • Nomor Telepon
  • Alamat pengiklan
2. Apakah menurutmu unsur-unsur pada iklan tersebut sudah lengkap? Tuliskan mengenai pendapatmu pada kolom berikut.
     Jawaban :
Tidak lengkap, karena unsur-unsur iklan ada 7 bagian, sedang iklan di atas hanya memenuhi 5 unsur iklan, untuk unsur iklan berupa Keunggulan Produk dan Harga Produk tidak dicantumkan.

Kunci Jawaban Halaman 37

Mengidentifikasi Sifat Campuran
Sebelumnya kita telah mempelajari tentang zat tunggal serta zat campuran. Kita juga telah berlatih untuk dapat membedakannya. Untuk sekarang, kita akan berlatih untuk mengidentifikasi dari sifat zat campuran. Ikuti langkah kerja dengan baik serta hati-hati
Langkah kerja :
1. Segera sediakan beberapa gelas plastik, sendok, air, gula, minyak, pasir, dan sebuah pewarna merah
2. Segera buatlah campuran sesuai tabel berikut, lalu catat hasil dari pengamatanmu
Berilah tanda centang (⎷) pada kolom yang sesuai dengan hasil pengamatanmu
berilah tanda centang pada kolom yang sesuai dengan hasil pengamatanmu
(jawabantematik.blogspot.com)
Kunci Jawaban Halaman 38

a. Campuran manakah yang dapat tercampur dengan sempurna?
Zat yang tercampur sempurna adalah :
  • Air + Gula
  • Air + Pewarna makanan
b. Campuran manakah yang tidak tercampur sempurna?
Zat yang tidak tercampur sempurna adalah :
  • Air + Minyak
  • Air + Pasir
  • Minyak + Pasir
  • Minyak + Pewarna makanan
  • Minyak + Gula
Kunci Jawaban Halaman 41

Apa yang kamu rasakan setelah menyanyikan lagu "Suwe Ora Jamu" tersebut? nada apa saja yang digunakan?
Jawaban :
Adanya keceriaan/kegembiraan. Nada yang digunakan adalah 1-3-4-5-7, maka nada yang digunakan dalam lagu "Suwe Ora Jamu" adalah jenis Pelog.

Apa yang kamu rasakan setelah menyanyikan lagu "Lir-ilir" tersebut? nada apa yang terdapat pada lagu "Lir ilir"?
Jawaban :
Adanya ketenangan dan nuansa religi. Nada yang digunakan adalah 1-2-3-5-6, maka nada yang digunakan dalam lagu "Lir-ilir" adalah jenis Slendro

Ayo Mengamati
Nyanyikan kembali lagu Lir-ilir dan Suwe Ora Jamu. Kemudian, identifikasilah tangga nada masing-masing lagu tersebut.
Judul lagu :
Lir ilir
Jenis tangga nada :
Slendro
Penjelasan :
Pada lagu Lir ilir tersebut banyak digunakan nada-nada 1-2-3-5-6

Judul lagu :
Suwe Ora Jamu
Jenis tangga nada :
Pelog
Penjelasan :
Pada lagu Suwe Ora Jamu tersebut banyak digunakan nada-nada 1-3-4-5-7

Kunci Jawaban Halaman 42

Dengarkanlah lagu-lagu jenis pentatonik lainnya, selain dua lagu itu. Kemudian, tuliskanlah judul lagu yang sudah kamu dengarkan, jenis tangga nada tersebut, dan berikan penjelasan singkat mengenai lagunya.

Judul lagu :
Cublak-cublak Suweng (Jawa Tengah)
Jenis tangga nada :
Slendro
Penjelasan :
Pada lagu Cublak-cublak Suweng, jenis tangga nada adalah Slendro, karena banyak digunakan nada-nada 1-2-3-5-6. Dengan kesan gembira dan lincah

Judul lagu :
Cing Cangkeling (Jawa Barat)
Jenis tangga nada :
Slendro
Penjelasan :
Pada lagu Cing Cangkeling, jenis tangga nada adalah Slendro, karena banyak digunakan nada-nada 1-2-3-5-6. Dengan kesan gembira/senang.

Judul lagu :
Macepet cepetan (Bali)
Jenis tangga nada :
Pelog
Penjelasan :
Pada lagu Macepet cepetan, jenis tangga nada adalah Pelog, karena banyak digunakan nada-nada 1-3-4-5-7

Judul lagu :
Gundhul-gundhul Pacul
Jenis tangga nada :
Pelog
Penjelasan :
Pada lagu Gundhul-gundhul Pacul, jenis tangga nada adalah Pelog, karena banyak digunakan nada-nada 1-3-4-5-7. Dengan kesan gagah dan sakral

Hal 42-43⏩
⏪Hal 34

Juara Sejati Kelas 6 Tema 9 Hal 208-209

JUARA SEJATI

KELAS 6 TEMA 9 AKU CINTA MEMBACA HALAMAN 208, 209

kelas 6 tema 9
(buku.kemdikbud.go.id)
Juara Sejati
oleh Elisa D.S.

"Semangat, Bang Hanafi!" teriak Nurma dengan lantang.

"Semangat, Bang Rifki!" teriak Sarah tidak mau kalah.

Dua gadis kecil itu sedang mendukung tim futsal kakak mereka masing-masing. Kejuaran futsal antar SD se-Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak, memang berlangsung seru. Sejak babak penyisihan, dua tim dari SD tempat Hanafi dan Rifki sekolah itu sama-sama hebat. Tak heran kedua tim bertemu di babak final memperebutkan gelar juara.

"Tim abangku pasti menang. Mereka semua lincah dan pandai bermain futsal!" Puji Nurma

"Jangan banyak bergaya dulu. Kita lihat saja nanti," sahut Sarah. Wajah Nurma berubah masam mendengar kata-kata teman sekaligus tetangganya itu. Nurma dan Sarah tinggal bertetangga, tetapi mereka sekolah di SD yang berbeda. Demikian juga dengan abang-abang mereka yang sudah duduk di kelas enam.

Pertandingan dimulai. Tim Hanafi langsung menyerang tim lawan. Mereka tidak mau menyia-nyiakan waktu. Baru beberapa saat setelah pertandingan dimulai, gol telah mereka sarangkan ke gawang tim rifki. Penonton bersorak-sorai.

Betul kan? mereka pasti juara!" kata Nurma bangga. Sarah hanya diam tidak menyahut. Beberapa menit kemudian giliran Nurma yang hanya bisa terdiam. Tim Rifki membalas dengan menyarangkan gol demi gol. Hingga babak pertama selesai, skor masih imbang 4 - 4.

Pertandingan makin seru di babak kedua. Masing-masing tim berlomba membuat gol. Jika berhasil juara, mereka akan menerima hadiah piala dan tentu dapat mengharumkan nama sekolah. Pantas saja kedua tim sama-sama berjuang keras. Hebatnya, meski sama-sama mengejar kemenangan, namun semua pemain bermain sportif. Tak ada yang curang dengan melakukan pelanggaran.

Tak terasa pertandingan usai. Penonton mengelu-elukan tim Rifki. Nurma tertunduk lesu. Tim Rifki telah mengalahkan tim abangnya dengan skor 10 - 8. Gelar juara pun diberikan kepada tim Rifki.

Sarah sangat gembira. Tapi melihat Nurma murung, ia tak banyak bersorak. Dirangkulnya Nurma. Sekilas tampak di lapangan, pemain kedua tim bersalaman. Bahkan Rifki dan Hanafi pun berpelukan. Mereka memang bersahabat dari kecil. Hasil pertandingan tidak mengganggu persahabatan mereka. Pembawa acara mengumumkan, meski kalah di final, tim SD Hanafi menerima penghargaan sebagai tim yang paling sportif. Nurma yang sempat sedih, begitu mendengar pengumuman itu langsung kembali ceria.

"Hebat, bang Hanafi dan kawan-kawannya juga dapat penghargaan!" Puji Sarah.

"Terima kasih. Selamat juga atas kemenangan tim Bang Rifki. Mereka pantas menjadi juara!"Balas Nurma. Mereka berdua berjabat tangan dan berpelukan. Ya, juara sejati bukan hanya yang memenangkan pertandingan. Namun, mereka yang berjiwa sportif dan mau menerima kekalahan dengan berjiwa besar, serta menjauhi sikap curang, juga pantas disebut juara.
Disadur dari Nusantara Bertutur Kompas Minggu, 20 Agustus 2017

Kunci Jawaban Halaman 208

Ayo Menulis
Setelah membaca cerita di atas, lakukanlah kegiatan berikut.
Gambarlah tokoh utama, tempat yang melatarbelakangi cerita, masalah yang muncul, dan penyelesaiannya. Jelaskanlah setiap gambar dengan menggunakan kalimat yang sesuai.

Tokoh Utama :
kunci jawaban aku cinta membaca kelas 6 tema 9 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)
Tokoh utama : Sarah dan Nurma
Penjelasan : Tokoh utama merupakan anak perempuan usia pelajar tingkat sekolah dasar


Tempat :
kelas 6 tema 9 - jawabantematik.blogspot.com
(lapanganfutsal.id)
Tempat : Lapangan futsal
Penjelasan : Tempat di mana tokoh utama sedang menonton pertandingan kejuaraan futsal antar SD se-kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak.

Masalah
kunci jawaban kelas 6 tem 9 aku cinta membaca - jawabantematik.blogspot.com
(pixabay.com)
Masalah : Perbedaan dukungan terhadap tim futsal antara Sarah dan Nurma
Penjelasan : Masalah yang timbul antara Sarah dan Nurma akibat Sarah dan Nurma mendukung tim futsal yang berbeda, karena mereka mendukung masing-masing sekolah mereka sendiri.

Penyelesaian Masalah
kunci jawaban kelas 6 tema 9 halaman 208 - jawabantematik.blogspot.com
(pixabay.com)
Penyelesaian Masalah : 
Sarah mampu menempatkan diri dengan tetap membesarkan hati Nurma
Penjelasan :
Sarah tidak merayakan kemenangan tim futsal kakaknya secara berlebihan, dengan tetap menghormati dan membesarkan hati Nurma. Nurma terhibur dengan sikap Sarah, terlebih lagi setelah mengetahui walau tim kakaknya kalah dalam pertandingan final, tapi tim kakaknya menjadi juara sebagai tim yang paling sportif. Sarah dan Nurma tetap bersahabat.

Bagaimanakah jalan cerita di atas? Jelaskanlah dalam satu paragraf.
Sarah dan Nurma berteman sejak lama dan mereka hidup bertetangga. Mereka bersekolah di tempat yang berbeda. Saat pertandingan futsal, mereka mendukung kakak mereka yang saling berhadapan dalam pertandingan final futsal tingkat SD se-kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak. Akhirnya tim yang dibela oleh kakak Sarah memenangkan pertandingan. Sarah sangat senang, tetapi Nurma sedih karena tim kakaknya kalah. Sarah dengan baik mampu menempatkan diri dengan tetap membesarkan hati Nurma agar tidak kecewa dan bersedih, Nurma terhibur dengan dukungan Sarah, terlebih setelah mengetahui bahwa meskipun tim kakaknya kalah, tapi tim kakaknya mampu meraih juara sebagai tim yang paling sportif. Juara juga bisa diberikan bagi mereka yang mau menerima kekalahan dengan berjiwa besar, serta menjauhi sikap curang.

Nilai apa sajakah yang dapat kamu simpulkan dari cerita di atas?
Nilai sportivitas, nilai kerjasama, nilai saling menghormati, nilai berjiwa besar, serta menjauhi sikap curang.

Kunci Jawaban Halaman 209

Keteraturan seperti apa yang terlihat di dalam cerita tersebut?

  • Keteraturan dalam tiap tim futsal dalam menjalankan fungsi/tugas masing-masing pemain dalam permainan futsal
  • Keteraturan semua tim futsal dalam mematuhi peraturan dalam pertandingan futsal
  • Keteraturan penonton dalam menonton pertandingan futsal
  • Keteraturan sikap yang ditunjukkan oleh pemain dan penonton sebelum permainan, saat permainan, maupun setelah permainan futsal
⏪Hal 204

Selasa, 26 Maret 2019

Ketampakan Daratan Dan Perairan Kelas 5 Tema 9 Hal 29-33

KETAMPAKAN DARATAN DAN PERAIRAN

KELAS 5 TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 4 HALAMAN 29, 30, 31, 33

kelas 5 tema 9 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 29

Ayo Berdiskusi
Bentuklah kelompok terdiri atas 4 (empat) orang anak. Kemudian carilah informasi mengenai ketampakan alam wilayah di daratan dan ketampakan alam wilayah perairan beserta dengan ciri-cirinya. Ketika kelompokmu sedang mencari informasi melalui internet, mintalah bantuan orang tua/orang dewasa yang ada di sekitarmu.
Diskusikanlah hasil informasi yang kalian peroleh. Kemudian tuliskan di dalam kolom di bawah ini
Kelas 5 tema 9 - jawabantematik.blogspot.com
(jawabantematik.blogspot.com)

Kunci Jawaban Halaman 30

Dari bacaan yang ada di atas dapat disimpulkan bahwa benda-benda/barang-barang di setiap daerah itu berbeda. Namun tidak hanya itu, air laut juga akan berbeda dengan air yang ada di pegunungan. Dapatkah kamu membedakan antara air laut dengan air pegunungan itu? Tuliskanlah pada kolom berikut ini.
Jawaban :
Perbedaan  air laut dengan air pegunungan:
Air Laut :
  • Asin rasa airnya
  • Berasal dari laut
  • Tidak bisa langsung diminum
  • Bisa menimbulkan dehidrasi bila meminumnya
Air Pegunungan :
  • Tawar rasa airnya
  • Berasal dari mata air di daerah pegunungan
  • Bisa langsung diminum
  • Bisa menghilangkan rasa haus
Kunci Jawaban Halaman 31

Ayo Mengamati
Berbicara tentang air, perhatikan iklan berikut.
jawaban tema 9 kelas 5 halaman 31
(buku.kemdikbud.go.id)
Apa isi kedua iklan pada gambar di atas?
Gambar 1 menunjukkan iklan tentang depot air minum isi ulang.
Gambar 2 menunjukkan iklan tentang alat untuk mensterilkan air minum

Kemudian amatilah kedua iklan tersebut. Ungkapkan pendapatmu mengenai kedua iklan tersebut dihadapan teman-temanmu. Tuliskanlah juga tentang pendapatmu pada kolom berikut ini.
Ada beberapa unsur iklan yang sudah termuat dalam gambar iklan 1, tapi ada juga beberapa unsur iklan yang belum termuat dalam gambar iklan 1.
Adapun unsur-unsur iklan media cetak yang ada dalam gambar 1 adalah :
  • Nama produk
  • Gambar produk
  • Kalimat iklan
  • Keunggulan produk
Unsur-unsur iklan yang tidak ada dalam gambar 1 adalah :
  • Harga produk
  • Nomor telepon pengiklan
  • Alamat pengiklan
Ada beberapa unsur iklan yang sudah termuat dalam gambar iklan 2, tetapi ada juga beberap unsur iklan yang belum termuat dalam gambar iklan 2.
Adapun unsur-unsur iklan media cetak yang ada dalam gambar 2 adalah :
  • Nama produk
  • Gambar produk
  • Kalimat iklan
  • Keunggulan produk
Unsur-unsur iklan yang tidak ada dalam gambar 2 adalah :
  • Harga produk
  • Nomor telepon pengiklan
  • Alamat pengiklan
Kunci Jawaban Halaman 33

Ayo Berlatih
Apa manfaat hidup rukun bagi dirimu?
Tuliskan pada kolom berikut.

Contoh hidup rukun :
  1.  Menjenguk teman sakit
  2. Hormat dan patuh pada guru
  3. Meminjamkan alat tulis pada teman yang membutuhkan
  4. Menghargai pendapat orang lain
  5. Turut berpartisipasi dalam kerja bakti
  6. Memperlakukan semua teman sama tanpa diskriminasi
  7. Bekerja sama dalam kerja kelompok
  8. Makan bersama dengan keluarga
  9. Menolong orang tua meringankan pekerjaan mereka
  10. Turut berpartisipasi dalam kegiatan/lomba-lomba HUT RI/lomba sekolah/lomba kampung
Manfaat hidup rukun :
  1. Persatuan makin kuat
  2. Komunikasi menjadi baik dan lancar
  3. Hidup/suasana lebih harmonis
  4. Suasana lingkungan lebih aman dan tentram
  5. Dapat mengurangi/menghindari perselisihan dan perpecahan
  6. Pergaulan makin luas
  7. Mudah mendapat bantuan jika mendapat masalah
  8. Hidup lebih tenang
  9. Mampu menghargai perbedaan
  10. Cita-cita/tujuan lebih mudah tercapai
Hal 33-34⏩
⏪Hal 26

Senin, 25 Maret 2019

Garis Bujur Dan Garis Lintang Kelas 5 Tema 9 Hal 20-25

GARIS BUJUR DAN GARIS LINTANG KELAS 5 TEMA 9

SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 3 HALAMAN 20, 21, 23, 24, 25

Nama tempat garis bujur garis lintang
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 20

Ayo Mengamati
Amatilah gambar peta tersebut. Segera tuliskan nama-nama daerah yang telah kamu kunjungi pada kolom di bawah ini.
. . . . . (jawaban berbeda-beda/relatif, tergantung daerah yang pernah dikunjungi siswa )

Kunci Jawaban Halaman 21

Ayo Berlatih
1. Provinsi Jawa Tengah beribu kota di Semarang. Letak geografis dari kota Semarang sekitar 110º BT dan 7º LS. Tunjukkanlah letak Semarang pada gambar peta yang ada. Kemudian, segera lingkari dengan pensil berwarna
Tunjukkanlah letak semarang pada gambar peta yang ada. Kemudian, segera lingkari dengan pensil berwarna
(buku.kemdikbud.go.id)
2. Lihatlah peta di kelasmu atau buku atlasmu. Pilihlah 10 kota kabupaten yang ada pada peta di atas. Setelah itu, tuliskanlah letaknya menurut garis lintang dan garis bujur! Tuliskan dalam tabel berikut!
Pilihlah 10 kota kabupaten pada peta di atas. Kemudian, tuliskan letaknya menurut garis lintang dan garis bujur
(jawabantematik.blogspot.com)
Kunci Jawaban Halaman 23

Ayo Berdiskusi
Ada beberapa perilaku yang mencerminkan sikap persatuan dan kesatuan di dalam masyarakat. Sebaliknya, ada juga perilaku yang tidak mencerminkan sikap persatuan dan kesatuan di dalam masyarakat. Sekarang coba diskusikan secara berkelompok bersama dengan tiga orang temanmu tentang perilaku tersebut. Kemudian, tuliskanlah contoh-contoh dari kedua perilaku tersebut di dalam tabel berikut ini.
kelas 5 tema 9
(jawabantematik.blogspot.com)
Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan :

  1. Membersihkan lingkungan bersama-sama
  2. Menghormati perbedaan (agama, suku, daerah, adat dan kebudayaan) dalam masyarakat
  3. Mengutamakan kepentingan umum
  4. Bermain dengan siapa saja tanpa membedakan suku, agama, ras, daerah maupun status sosial
  5. Menghadiri undangan rapat masyarakat di balai desa
Contoh perilaku yang tidak mencerminkan persatuan dan kesatuan
  1. Tidak pernah ikut serta dalam kegiatan membersihkan lingkungan
  2. Selalu mempermasalahkan perbedaan (agama, suku, daerah, adat dan kebudayaan) dalam masyarakat
  3. Mengutamakan kepentingan pribadi
  4. Bermain dengan teman yang memiliki persamaan suku, agama, ras, daerah maupun status soial 
  5. Tidak pernah menghadiri undangan rapat masyarakat di balai desa.

Kunci Jawaban Halaman 24

Ayo Mengamati
Untuk memperkukuh persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dibuatlah iklan ajakan atau seruan seperti berikut.
Ingatkah kamu yang dimaksud dengan iklan? Tuliskan dalam kolom berikut.
Iklan adalah :
Suatu pemberitahuan mengenai suatu barang atau jasa kepada khalayak/masyarakat umum agar mereka segera tertarik untuk membeli dan menggunakan barang atau jasa yang ditawarkan tersebut.

Kunci Jawaban Halaman 25

Ayo Berlatih
Carilah contoh iklan dari media cetak. Gunting iklan tersebut, lalu ceritakan isinya di depan teman-temanmu
Tempelkan iklan yang kamu peroleh dalam kolom berikut.
kelas 5 tema 9
(salamadian.com, thegorbalsla.com)
Gambar iklan 1 adalah Iklan Floridina. Floridina adalah minuman rasa jeruk dengan isi bulir asli dari buah jeruk. Diproduksi oleh Wingsfood dan terjamin kehalalannya dengan adanya tanda halal yang disahkan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). 
Gambar iklan 2 adalah Iklan Sprite. Sprite adalah minuman bersoda yang satu perusahaan dengan minuman Coca cola, yaitu Coca cola Company, Amerika Serikat. Dengan slogan Nyatanya nyegerin, Sprite ingin menempatkan diri sebagai minuman yang menyegarkan.
Gambar iklan 3 adalah iklan Sunlight. Sunlight adalah cairan pembersih yang aman, higienis, anti bakteri dengan ekstrak jeruk nipis asli. Dapat digunakan untuk membersihkan piring, buah-buahan maupun sayur-sayuran. Merupakan produk dari perusahaan Unilever.

Hal 26⏩
⏪Hal 18

Minggu, 24 Maret 2019

Unsur-Unsur Iklan Kelas 5 Tema 9 Hal 9-16

UNSUR-UNSUR IKLAN KELAS 5 TEMA 9

SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 2 HALAMAN 9, 10, 11, 16

unsur-unsur iklan
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Halaman 9

Ayo Mengamati
Amati gambar yang ada pada halaman 8. Apakah iklan tersebut telah memenuhi unsur-unsurnya? ungkapkan pendapatmu tersebut pada kolom berikut ini.
Jawaban :
Iklan yang ada pada halaman 8 tidak memenuhi semua unsur-unsur iklan, hanya memenuhi 4 unsur saja, yaitu :
1. Nama produk
2. Kalimat iklan
3. Gambar produk
4. Keunggulan produk

Ayo Berlatih
Membedakan Zat Tunggal dan Campuran
Kalian tentu telah mempelajari tentang iklan beserta unsur-unsurnya. Kalian tentu juga telah mengetahui iklan susu yang ada pada halaman 7 yang termasuk zat tunggal dan campuran dengan bahan-bahan tertentu. Sekarang ikuti langkah kerjanya dengan baik dan hati-hati
Langkah kerja:
  1. Siapkan 5 macam benda-benda, seperti kapur tulis, gula pasir, air garam, kawat tembaga, dan minuman kopi tumbuk
  2. Segera amati zat penyusun dari ke-5 benda tersebut.
  3. Segera tuliskan hasil dari pengamatanmu di dalam tabel berikut
Nama benda :
Air
Zat penyusun :
Air

Nama benda :
Kapur tulis
Zat penyusun :
Kapur tulis

Nama benda :
Air garam 
Zat penyusun :
Air, Garam

Nama benda :
Gula pasir
Zat penyusun :
Gula pasir

Nama benda :
Minuman kopi tumbuk
Zat penyusun :
Air, Kopi tumbuk

Nama benda :
Kawat tembaga
Zat penyusun :
Tembaga

Kunci Jawaban Halaman 10

Setelah kalian melakukan kegiatan tersebut dan telah mengisi tabel, sekarang buatlah kesimpulan dengan meneruskan dari kalimat di bawah ini.
1. Zat tunggal adalah :
Suatu zat yang tersusun dari satu jenis materi saja

2. Contoh zat tunggal yaitu :
Kapur tulis, air, kawat tembaga, gula pasir

3. Zat campuran adalah :
Suatu zat yang tersusun dari beberapa jenis materi atau beberapa jenis zat tunggal

4. Contoh zat campuran yaitu :
Air gula, air garam, minuman kopi, minuman teh

Kunci Jawaban Halaman 11

Apa yang kamu rasakan setelah menyanyikan lagu "Air" tersebut?
Bergembira/ceria, bersemangat

Kunci Jawaban Halaman 16

Apa yang telah kamu rasakan setelah selesai menyanyikan lagu "Gugur Bunga" serta lagu "Ayam den Lapeh" tersebut?
Lagu Gugur bunga serta lagu Ayam den Lapeh ketika dinyanyikan akan menimbulkan perasaan sedih

Dan apakah lagu-lagu tersebut dinyanyikan dengan tempo yang cepat?
Tidak, Lagu "Gugur Bunga" dinyanyikan dengan tempo lambat karena untuk menunjukkan serta menegaskan tentang kesedihan. Sedangkan lagu "Ayam den Lapeh" dinyanyikan dengan tempo sedang (moderato), ungkapan kesedihan tetap terlihat dari lagu "Ayam den Lapeh"

Apa saja isi syair lagu di atas?
"Gugur bunga" berisi tentang suatu ungkapan rasa sedih dikarenakan gugurnya/meninggalnya pahlawan bangsa. Sedangkan lagu "Ayam den Lapeh" itu berisi tentang kesedihan karena kehilangan sesuatu yang berharga.

Hal 17⏩
⏪Hal 7

KUNCI JAWABAN KELAS 5 TEMA 9

KUNCI JAWABAN BUKU TEMATIK

KELAS 5 TEMA 9

Tema 9 kelas 5 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)

Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 5 Tema 9 Kurikulum 2013 edisi revisi

Tema 9 kelas 5 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)
Subtema 1

Pembelajaran 1
- Halaman 6-7

Pembelajaran 2
- Halaman 17-18

Pembelajaran 3
- Halaman 26

Pembelajaran 4
- Halaman 33-34

Pembelajaran 5
- Halaman 42-43

Pembelajaran 6
- Halaman 53

latihan soal kelas 5 tema 9 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)
Subtema 2

Pembelajaran 1
- Halaman 65-66

Pembelajaran 2
- Halaman 79

Pembelajaran 3
- Halaman 93

Pembelajaran 4
- Halaman 101-102

Pembelajaran 5
- Halaman 110

Pembelajaran 6
- Halaman 119

kls 5 tm 9 kunci jawaban - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)
Subtema 3

Pembelajaran 1
- Halaman 127

Pembelajaran 2
- Halaman 137

Pembelajaran 3
- Halaman 150

Pembelajaran 4
- Halaman 160-161

Pembelajaran 5
- Halaman 172

Pembelajaran 6
- Halaman 182

Tema 9 kelas 5 - jawabantematik.blogspot.com
(buku.kemdikbud.go.id)
Kegiatan Berbasis Literasi

Bacaan 1

Bacaan 2

Bacaan 3

Bacaan 4

Bacaan 5
- Halaman 205




Kegiatan Yang Menggunakan Air Tema 8 Kelas 5 Hal 138-139

KEGIATAN YANG MENGGUNAKAN AIR TEMA 8 KELAS 5 KEGIATAN BERBASIS PROYEK DAN LITERASI HALAMAN 138, 139 (buku.kemdikbud.go.id) Kunci Jawaban Hal...